Address: Colombo Street No 1, Yogyakarta 55281,
Phone (0274) 550843, (0274) 546719, Fax (0274) 548207
Website: http://fbsb.uny.ac.id
Email: fbsb@uny.ac.id;
Mahasiswi Fakultas Bahasa dan Seni UNY kembali toreh prestasi setelah berhasil meraih gelar “Mojang Banjar” (Duta Kabupaten Banjar) 2011. Reni Juwitasari, mahasiswi Pendidikan Bahasa Jerman FBS, berhasil meraih gelar “Mojang Mimitran” (Duta Persahabatan) dalam acara puncak perhelatan Pasanggiri Mojang Jajaka (Moka) Jawa Barat 2011, Duta Seni Budaya Pariwisata Jawa Barat. Ajang tahunan yang digelar Bidang Kepariwisataan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat yang dipusatkan di Gedung Graha Batununggal Indah itu berlangsung meriah, Sabtu (26/11).
Reni Juwitasari yang kini duduk di semester 5 berhasil membawa nama harum Kabupaten Banjar dan tentunya Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman. Gadis yang penuh senyum ini berharap bahwa apa yang telah diraihnya dapat menjadi pemacu untuk lebih berprestasi lagi. Selain berprestasi dalam bidang non-akademik, Nine begitu panggilan akrabnya juga berhasil mencapai prestasi akademik, terbukti IPK-nya tinggi.
Hadir dalam acara tersebut, istri Gubernur Jabar Netty Heryawan, anggota DPRD Jabar Uu Rukmana, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jabar Iing Herdiwan. Selain itu hadir pula Putri Indonesia Pariwisata 2011 Andi Tenri Natassa, serta ratusan pendukung dari setiap kabupaten/kota yang dari awal acara sampai akhir kegiatan terus memberikan dukungan penuh kepada jagoannya masing-masing, hingga membuat riuh gedung Batununggal Indah. (Fitri)
Address: Colombo Street No 1, Yogyakarta 55281,
Phone (0274) 550843, (0274) 546719, Fax (0274) 548207
Website: http://fbsb.uny.ac.id
Email: fbsb@uny.ac.id;
Copyright © 2024,