Address: Colombo Street No 1, Yogyakarta 55281,
Phone (0274) 550843, (0274) 546719, Fax (0274) 548207
Website: http://fbsb.uny.ac.id
Email: fbsb@uny.ac.id;
Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya (FBSB) Universitas Negeri Yogyakarta menyelenggarakan Pelatihan BIPA pada tanggal 25-26 Januari 2024. Kegiatan dilaksanakan di kampus FBSB UNY, Gedung Suryomentaram, Lt. 1, ruang Cine Club. Pelatihan ini dibuka secara langsung oleh Dekan Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya Prof. Nur Hidayanto Pancoro Setyo Putro, S.Pd., M.Pd., Ph.D. Peserta kegiatan ini adalah para pengajar BIPA, baik pemula maupun sudah pernah mengajarkan BIPA sebelumnya. Para peserta berasal dari latar pendidikan yang berbeda, ada yag bahasa, seni, dan lainnya. Pendaftar ada yang merupakan pengajar BIPA mandiri, di lembaga/universitas, maupun mahasiswa pegiat BIPA.
Salah satu faktor penting dalam pembelajaran BIPA adalah pengajarnya. Aspek pengajar akan menentukan program BIPA dapat berjalan baik dan memuaskan bagi pemelajarnya. Pengajar BIPA perlu dikembangkan (upgraded) secara pengetahuan dan pengalaman. Di sisi lain, belajar bahasa tidak terlepas dari budaya. Pengajaran BIPA hendaknya berbasis pada budaya Indonesia agar pembelajaran BIPA menjadi lebih tepat sasaran. Basis budaya mestinya menyatu dalam semua aspek pembelajaran, seperti materi, model pembelajaran (kehasaan dan keterampilan berbahasa), media, dan juga evaluasinya. Pengajar BIPA seharusnya dapat mengajarkan bahasa dan budaya Indonesia secara integratiif. Oleh karena itulah, kegiatan pelatihan pengajar BIPA berbasis budaya ini perlu untuk dilakukan.
Pemateri atau fasilitator dalam pelatihan ini adalah para ahli BIPA yang merupakan, pengajar, praktisi, dan pengelola BIPA yang sudah mempunyai pengalaman dalam dunia BIPA. Kegiatan ini mendatangkan 4 pemateri. Agus Suhardjono, M.A. (Direktur Wisma Bahasa yogyakarta) memberikan materi mengenai Dasar Ke-BIPA-an, Dasar Pengajaran BIPA dan Budaya dalam BIPA. Dr. Ari Kusmiatun, M.Hum (Ketua APPBIPA Yogyakarta) memberi materi tentang Media dalam pembelajaran BIPA, Pembuatan RP BIPA, dan Praktik Mengajarkan BIPA. Dr. Wira Kurniawati, M.A. (Koordinator Inculs UGM) memberi materi tentang Strategi Pembelajaran BIPA Tulis (Membaca – Menulis). Beniati Lestyarini, M.Pd. (Koordinator Akademik BIPA UNY) memberi materi mengenai Strategi Pembelajaran BIPA Lisan (Menyimak – Berbicara) dan Praktik Mengajarkan BIPA. Pelatihan ini sengaja dirancang dalam bentuk teoretik dan praktik agar peserta dapat langsung menerapkan materi yang diperoleh selama kegiatan. Output dari kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengajarkan BIPA berbasis budaya. (SE)
Address: Colombo Street No 1, Yogyakarta 55281,
Phone (0274) 550843, (0274) 546719, Fax (0274) 548207
Website: http://fbsb.uny.ac.id
Email: fbsb@uny.ac.id;
Copyright © 2024,