KONFERENSI INTERNASIONAL KESUSASTRAAN

KONFERENSI INTERNASIONAL KESUSASTRAAN XXV KERJASAMA RUMPUN SASTRA FBS UNY, HISKI UNY, DAN HISKI PUSAT (CALL FOR PAPERS)

FBS-Karangmalang. Rumpun Sastra Fakultas Bahasa dan Seni  Universitas Negeri Yogyakarta (FBS UNY) bekerja sama dengan Himpunan Sarjana-Kesusastraan Indonesia (HIKSI) Komisariat UNY dan HISKI Pusat, akan menyelenggarakan Konferensi Internasional Kesusastraan (KIK) XXV. KIK merupakan salah satu forum ilmiah kesusastraan yang mampu bertahan sampai dengan penyelenggaraan yang ke-25 pada tahun ini. Kegiatan akan dilangsungkan tanggal 13-15 Oktober 2016 dengan tema “Dari Sastra Untuk Bumi”.